Rumus Kamus Belajar Investasi - Blog Rizki M Farhan
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rumus Kamus Belajar Investasi

Rumus Kamus Belajar Investasi

Rumus Kamus Belajar Investasi

Berikut ini rumus kamus Investasi dalam bertransaksi melakukan transfer untuk investasi yang sering dipakai :

No.  Rumus Kamus Investasi 
 Kamus   Istilah   Arti 
A.  Alokasi Aset   Asset Allocation      Strategi investasi dengan menentukan instrumen investasi aset terhadap portofolio bertujuan untuk keuntungan yang optimal sambil menjaga tingkat resiko dana investasi.

Anggota Bursa Efek  -     Perusahaan Efek yang telah memiliki izin usaha sebagai Perantara Pedagang Efek dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan telah memperoleh Persetujuan Keanggotaan Bursa.
  Asset  Aset     Semua kekayaan sumber daya dengan nilai ekonomi yang dimiliki oleh orang pribadi atau kelompok organisasi yang dimiliki atau dikendalikan oleh individu, perusahaan, atau negara dengan harapan akan memberikan manfaat di masa depan bagi semua orang.
  Auto Reject Atas  ARA     Batas maksimum kenaikan harga saham dalam satu hari.
  Auto Reject Bawah  ARB     Batas maksimum penurunan harga saham dalam satu hari.

Arus Kas Cash Flow     Pergerakan uang masuk (inflow) dan uang keluar (outflow) yang dihimpun dalam laporan keuangan perusahaan serta dilengkapi dengan variabel yang mempengaruhi niali akhir kas perusahaan secara menyeluruh.

All-In -     Aksi pembelian saham yang dilakukan dengan menggunakan keseluruhan modal yang dimiliki. 

Annual Report  -     Laporan yang berisi informasi mengenai keuangan, riwayat, kompetisi, resiko dan semua yang perlu diketahui dari perusahaan yang akan tanamkan modal. Jika kamu ingin membeli saham, carilah laporan tahunannya terlebih dahulu   

Average AVG     Harga rata - rata pembelian / penjualaan / portofolio saham.

Avergae Down  AVG Down     Saat dimana investor membeli saham lebih banyak dikarenakan sedang terjadi penurunan harga.
B
Broker Pialang     Individu / perusahaan yang menjadi perantara jual - beli saham.
Bursa Efek -     Pihak yang menyelenggarakan dan menyediakan tempat jual beli saham perusahan untuk berinvestasi.

 Bank -      Badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkan kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan bentuk lainnya dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat luas.

 Blockchain  -     Salah satu sebagai sistem alat transaksi pembayaran dapat diverifikasi oleh berbagai orang yang memiliki akses terhadap blockchain tersebut. Salah satu penggunaan blockchain yang terkenal di dunia keuangan adalah dakam mata uang kripto (cryptocurrency).

Bitcoin -     Mata uang elektronik berbasis blockchain. Bitcoin memungkinkan kepemilikan aset secara anonim (rahasia). Transaksi dilakukan secara umum dan terbuka. Banyak yang menjadikannya sebagai instrumen investasi, meskipun volatilitas nilainya sangat tinggi.

 Beli Saham  -     Saham dapat dibeli di Bursa Efek Indonesia melalui pembukaan rekening saham di perusahaan sekuritas. Pastikan untuk memilih perusahaan sekuritas yang terpercaya dan telah mendapatkan lisensi dari OJK.

 Bunga Bank  -     Sejumlah reward (hadiah) yang diberikan oleh bank kepada nasabah atas dana yang tersimpan di Bank. Bunga bank dihitung sebesar persentase tertentu dari pokok simpanan dan jangka waktu simpanan ataupun tingkat bunga yang dikenakan terhadap pinjaman yang diberikan bank kepada debiturnya (pihak yang dipinjami).

Balance Sheet  Neraca Keuangan      Laporan keuangan perusahaan yang menunjukkan keadaan aset, utang dan modal per tanggal tertentu.

Bunga Deposito 
    Sejumlah uang yang harus diberikan oleh pihak bank kepada nasabah, sebagai reward (hadiah) atas simpanan nasabah yang tidak bisa ditariknya jangka waktu tertentu. Bunga deposito cenderung lebih tinggi ketimbang tabungan biasa karena sifatnya yang tidak fleksibel (uang tidak bebas diambil kapan saja).

Blue Chip  -     Saham ungulan dari perusahaan yang mempunyai reputasi baik dan mudah diperjualnelikan di bursa saham karena banyak peminatnya.

Bid     Penawaran yang diajukan oleh calon pembeli saham.

Bid Price -     Harga penawaran yang diajukan oleh calon pembeli saham.

Buy Back      Pembelian kembali saham yang telah beredar di masyarakat oleh perusahaan.
C Cuan  Uang / Keuntungan     Seorang investor yang baru saja mendapatkan untung dari hasil
penjualan investasi (saham / reksadana / emas / obligasi).

 Capital Gain  -    Selisih harga jual dan beli dari saham tersebut. Keuntungan yang didapat investor dari selisih harga penjualan dikurangi harga beli saham. Seorang investor bisa dikatakan mendapatkan capital gain, setelah ia menjual aset yangt ia miliki. Contoh : Jika beli investasi dengan harga Rp 100.000, dan dijual dengan harga Rp 150.000 Rp 50.000-lah yang disebut dengan Capital Gain.

 Capital Loss  -     Kerugian yang disebabkan oleh penjualanm aset. Contoh : Jika beli investasi dengan harga Rp 100.000, dan dijual dengan harga Rp 75.0000, Rp 25.000-lah yang disebut Capital Loss
D Dividen  -     Pembayaran yang dilakukan oleh perusahaan kepada para pemegang saham dibayar setiap 3 bulan. Bagian laba atau pendapatan perusahaan yang ditetapkan oleh direksi (dan dishkan oleh rapat pemegang saham) untuk dibagikan kepada pemegang saham. Pembayarannya diatur berdasarkan ketentuan yang berlaku pada jenis saham yang ada.

 Deposito  Simpanan Berjangka     Simpanan berjangka di bank yang menjanjikan bunga lebih tinggi ketimbang tabungan biasa. Deposito tidak bisa dicairkan sebelum jatuh tempo, dan biasanya 1, 3, 6 hingga 12 bulan.

 Dana Darurat -     Uang yang kamu simpan dengan tujuan menghadapi keadaan sulit di masa depan. Dana darurat tidak boleh dibelanjakan kecuali memang benar - benar dalam keadaan sulit atau darurat, misalnya PHK, sakit, bencana alam dan lain - lain. Tujuannya agar kamu lebih siap menghadapi hal - hal tidak terduga dalam hidup/

Dana Pensiun  -     Portofolio investasi reksa dana untuk hari tua kamu yang merupakan rekomendasi sesuai profile risiko kamu.

Dana Tabungan  -     Portofolio investasi yang berisi produk reksa dana dari pemilihan kamu secara manual.

Delisting  -     Penghapusan efek dari daftar efek yang tercatat di bursa sehingga efek tersebut tidak dapat diperdagangkan di bursa. Saham - saham yang telah di delist tetap dapat diperdagangkan di luar bursa.

 Diversifikasi      Cara mengurangi resiko investasi dengan tidak fokus ke satu instrumen efek.

Dividen Payout Ratio      Persentase dari laba perusahaan yang dibayarkan sebagai dividen kas kepada para pemegang saham.
E Ekuitas  -     Saham yang dimiliki oleh sebuah hak pemilik perusahaan.

Efek -     Suatu surat berharga yang bernilai serta dapat diperdagangkan. Efek bisa berupa surat pengakuan hutang, saham, obligasi, reksa dana dan lain - lain.

Emiten -     Emiten adalah Pihak yang melakukan Penawaran Umum, yaitu penawaran Efek yang dilakukan oleh Emiten untuk menjual Efek kepada masyarakat berdasarkan tata cara yang diatur dalam peraturan Undang-undang yang berlaku. Emiten dapat berbentuk orang perseorangan, perusahaan, usaha bersama, asosiasi, atau kelompok yang terorganisasi. Pihak atau perusahaan yang menawarkan efeknya kepada masyarakat investor melalui penawaran umum.
G Go Private -     Perubahan status perusahaan dari perusahaan publik terbuka menjadi perusahaan tertutup.

 Go Public IPO  Penawaran Umum Saham     Penawaran umum saham suatu perusahaan kepada publik.

Hari Bursa -     Hari diselenggarakannya perdagangan Efek di Bursa yaitu hari Senin sampai dengan hari Jum’at, kecuali hari tersebut merupakan hari libur nasional atau dinyatakan sebagai hari libur Bursa oleh Bursa.
 I Inflasi Kenaikan Harga      Proses meningkatnya harga - harga secara umum dan terus - menerus.

Indeks -     Performa gabungan dari berbagai saham berkategori khusus. Indeks dapat mengindikasikan kondisi pasar secara keseluruhan. Misalnya Indeks LQ45 berarti performa dari 45 perusahaan pilihan. Bila indeks naik, berarti harga saham 45 perusajaan tersebut disimpulkan bergerak naik. Indikator pergerakan harga perdagangan di pasar saham.

Initial Public Offering IPO Lebih sering disebut IPO, atau dikenal dengan istilah go public yang mana IPO merupakan kegiatan penawaran saham dengan cara menjual saham atau efek kepada masyarakat.
LLot-    Satuan perdagangan saham di bursa (100 lembar saham).

Lock Up - Istilah suatu surat berharga atau saham tidak boleh diperjualbelikan dalam kurun waktu tertentu.
M
Manjer Investasi  -     Pihak yang mengelola dana investor pada produk reksa dana dan sudah mendapatkan izin pengelolaan dana dari OJK.
P
Portofolio  -     Nilai dari seluruh hasil investasi (reksa dana, emas, kripto, saham dan lain - lain) yang kamu beli. Di dalam satu portofolio kamu akan melihat berbagai jenis investasi yang kamu beli.

Pasar Modal -     Kegiatan yang bersangkutan dengan Penawaran Umum dan perdagangan Efek, Perusahaan Publik yang berkaitan dengan Efek yang diterbitkannya, serta lembaga dan profesi yang berkaitan dengan Efek.

Perusahaan Efek -     Pihak yang melakukan kegiatan usaha sebagai Penjamin Emisi Efek, Perantara Pedagang Efek, dan atau Manajer Investas

Price Earning Ratio PER Gambaran mengenai rasio harga saham perusahaan dan keuntungan atau laba yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut.
R
Return On Equity ROE     Salah satu unsur penting demi mengetahui sejauh mana suatu bisnis yang mampu mengelola jumlah pendapatan bisnis bersih per dana dari para investor yang masuk.

Reksa dana  -     Paket investasi yang dikelola secara profesional oleh Manajer Investasi. Dana masyarakat yang dikumpulkan di dalam reksa dana akan diinvestasikan ke berbagai instrumen keuangan untuk menghasilkan keuntungan di masa depan.
S Stock Split  Pemecahan Saham     Pemecahan nilai nominal saham sehingga menjadi lebih kecil. Pemecahan saham berimplikasi pemecahan harga saham sesuai dengan rasio split. Jumlah saham beredar akan meningkat sesuai dengan rasio split

Suspend Suspensi     Penghentian sementara perdagangan suatu saham di Bursa Efek.

SahamStock    Bukti penyertaan modal di suatu perusahaan, atau merupakan bukti kepemilikan atas suatu perusahaan.

Stop Loss - Aksi jual saham di harga tertentu untuk membatasi kerugian akibat ekspetasi di luar rencana atau perubahan fundamental perusahaan.
T Top Up TU     Ketika investor melakukan pembelian produk reksa dana lagi.
U Unit      Satuan kepemilikan reksa dana.

Rizki M Farhan
Rizki M Farhan Saya adalah seorang penulis konten artikel untuk belajar yang membahas Teknologi Layanan Pendidikan Internet.